S2 Pendidikan Fisika

Program Studi S2 Pendidikan Fisika

A. PENDAHULUAN 

Program Studi Magister (S2) Pendidikan Fisika di Program Pascasarjana Universitas Negeri Gorontalo adalah jenjang pendidikan Strata Dua yang berorientasi mutu pendidikan akademik dan peduli pada masalah inovasi pembelajaran.

B. VISI

Menjadi Program Studi Pendidikan Fisika yang berkualitas, inovatif dan profesional di Kawasan Asia Tenggara pada tahun 2035.

C. MISI

  1. Menyelenggarakan pendidikan dan pembelajaran fisika bermutu dan berbudaya untuk menghasilkan lulusan yang unggul dan berdaya saing tinggi.
  2. Mengembangkan kegiatan penelitian kolaborasi dan inovatif pada bidang pendidikan dan pembelajaran Fisika
  3. Menyelenggarakan pengabdian kepada masyarakat pada bidang pendidikan dan pembelajaran fisika untuk membantu tercapainya kesejahteraan masyarakat.
  4. Menyelenggarakan kegiatan kemitraan
  5. Menjalin mitra kerja sama antara swasta, pemerintah dan Perguruan Tinggi yang menunjang Tri Dharma Perguruan Tinggi
  6. Mempublikasikan hasil-hasil penelitian tesis mahasiswa pada jurnal-jurnal terakreditasi.

D. TUJUAN

  1. Menghasilkan Lulusan Magister (S2) Pendidikan Fisika yang berkualitas, inovatif dan profesional dalam penguasaan ilmu pengetahuan teoritis maupun terapan pendidikan fisika.
  2. Menghasilkan Lulusan Magister (S2) Pendidikan Fisika yang memiliki kemampuan yang memadai dalam inovasi-inovasi pengembangan model-model pembelajaran.
  3. Menghasilkan Lulusan Magister (S2) Pendidikan Fisika yang kompetitif di bidang riset dan pengabdian kepada masyarakat untuk membantu terwujudnya kesejahteraan masyarakat
  4. Menghasilkan Lulusan Magister (S2) Pendidikan Fisika yang mampu menjalin mitra kerjasama antara swasta, pemerintah dan Perguruan Tinggi dalam meningkatkan Pendidikan dan Pembelajaran Fisika.
  5. Menghasilkan Lulusan Magister (S2) Pendidikan Fisika yang mampu mempublikasikan hasil-hasil karyanya pada jurnal-jurnal terakreditasi.

E. KOMPETENSI LULUSAN

Menghasilkan lulusan magister (S2) pendidkan fisika yang berkualitas, inovatif dan profesional dengan menguasai ilmu, penelitian, dan inovasi pembelajaran fisika.

F. BEBAN DAN LAMA STUDI

Beban dan waktu untuk penyelesaian studi sebagai berikut :

  1. Beban studi terdiri dari mata kuliah wajib 42 sks dan mata kuliah pilihan 4 sks.
  2. Lama studi minimal 4 semeseter dan maksimum 8 semeseter

G. FASILITAS

Perkuliahan dilaksanakan pada Pascasarjna Universitas Negeri Gorontalo. Mahasiswa dapat menggunakan Perpustakaan Universitas dan Jurusan Fisika, laboratorium Jurusan Fisika, dan internet untuk belajar mandiri.

H. PERSYARATAN CALON MAHASISWA

Persyaratan calon mahasiswa program magister pendidikan fisika antara lain:

  1. IPK minimal 2,75
  2. Latar Belakang Pendidikan. Sarjana Pendidikan Fisika, Sarjana-sarjana Teknik, Pertanian, Kedokteran dan Kesehatan Masyarakat.

I. CARA PENDAFTARAN

Calon mahasiswa mengajukan permohonan tertulis untuk diterima sebagai mahasiswa Program Magistern (S2) Pendidikan Fisika kepada Direktur Program Pascasarjana Universitas Negeri Gorontalo dengan alamat :

Direktur

Pascasarjana Universitas Negeri Gorontalo

Jl. Jenderal Sudirman Nomor 6 Kota Gorontalo, 96128

Permohonan dibuat rangkap dua, masing-masing dilampiri:

  1. Formulir isian yang telah disediakan oleh Pascasarjana Universitas Negeri Gorontalo, tentang :Surat rekomendasi dari dua orang yang dianggap dapat memberikan penilaian kelayakan akademik calon dan Surat tugas/ijin atasan (jika calon sudah bekerja) bahwa yang bersangkutan diijinkan menempuh program magister S2 pendidikan fisika,
  2. Surat keterangan tentang sumber dana dan /atau penanggung jawab dana studi
  3. Daftar Riwayat Hidup
  4. Fotocopy ijazah dan transkrip nilai sarjana (S1) yang telah disahkan
  5. Bagi calon mahasiswa dari Perguruan Tinggi Swasta harus menyerahkan transkrip nilai ujian Negara yang telah disyahkan
  6. Fotocopy sertifikat Test Potensi Akademik (TPA) dari Bappenas (jika ada).
  7. Fotocopy sertifikat TOEFL dari Lembaga Bahasa (jika ada)
  8. Pas Foto terbaru (2x3 dan 3x4 masing-masing 4 lembar)

J. WAKTU PENDAFTARAN

Semester Ganjil : Mei s.d. Juli setiap tahun

 

K. BIAYA PENDIDIKAN

Pendaftaran Rp. 500.000,-
SPP/Semester Rp. 7.000.000.-
   

 

Bagian Pendaftaran Mahasiswa Baru

Lian Suleman, S.Pd

HP. 082187298185

Pascasarjana Universitas Negeri Gorontalo

Jl. Jenderal Sudirman Nomor 6 Kota Gorontalo, 96128

L. KURIKULUM DAN SATUAN KREDIT SEMESTER

Semester 1

  1. Filsafat dan Didaktik Fisika, 2 SKS
  2. Metodologi Penelitian Pendidikan, 3 SKS
  3. Mekanika Hamiltonian dan Lagrangian, 3 SKS
  4. Fisika Partikel dan Nukli, 3 SKS
  5. Kapita Selekta Pembelajaran Fisika **), 2 SKS
  6. Telaah Kurikulum dan Buku Teks Pembelajaran Fisika **), 2 SKS
  7. Pengembangan Media Pembelajaran **), 2 SKS
  8. Supervisi Pembelajaran Fisika **), 2 SKS
  9. Kajian Penelitian Mutakhir Pendidikan Fisika **), 2 SKS
  10. Evaluasi Program Pendidikan Fisika **), 2 SKS

Catatan **): Matakuliah Pilihan dan wajib dipilih 4 SKS

Semeseter 2

  1. Problematika Pendidikan Fisika, 2 SKS
  2. Statistika Penelitian Pendidikan, 3 SKS
  3. Teori Medan Kuantum dan Model Standar, 3 SKS
  4. Pengembangan Perangkat Pembelajaran Fisika, 3 SKS
  5. Mekanika Statistik *), 2 SKS
  6. Topik Khusus dalam Fisika Bumi dan Sistem Kompleks*), 2 SKS
  7. Topik Khusus dalam Fisika Material dan Materi Terkondensasi*), 2 SKS
  8. Topik Khusus dalam Fisika Teori dan Kosmopartikel *), 2 SKS

Catatan *): Matakuliah Pilihan dan wajib dipilih 4 SKS

Semeseter 3

  1. Tesis, 6 SKS

 

STAF PENGAJAR

  1. Prof. Dr. H. Mursalin, M.Si
  2. Dr. Ritin Uloli, S.Pd., M.Pd
  3. Dr. Masri Kuadrat Umar, S.Pd, M.Pd
  4. Dr. Rer.nat. Mohamad Jahya, M.Si
  5. Dr. Abdul Haris Odja, S.Pd, M.Pd
  6. Dr. Muhammad Yusuf, S.Pd, M.Pd
  7. Dr. Yayu I. Arifin, S.Pd., M.Si
  8. Dr. Raghel Yunginger, S.Pd., M.Si
  9. Dr. Trisnawati J. Buhungo, M.Pd
  10. Dr. Nova Elsyia Ntobuo, S.Pd., M.Pd
  11. Dr. Tirtawaty Abdul, S.Pd., M.Pd

PIMPINAN

Direktur : Prof. Dr. Asna Aneta, M.Si.
Wakil Direktur I : Prof. Dr. Hamzah B. Uno, M.Pd.
Wakil Direktur II :  Dr. Ir. Hasim, M.Si
Ketua Program Studi : Dr. Ritin Uloli, S.Pd., M.Pd.

 

KONTAK PERSON

Dr. Ritin Uloli, S.Pd., M.Pd.

Ketua Program Studi Pendidikan Magister Fisika

HP. 

Lian Suleman, S. Pd

(Bag. Pendaftaran Pascasarjana UNG)

HP. 0821 8729 8185

 

Mari kita bangun dan mewujudkan visi program S2 pendidikan fisika menjadi sentral pendidikan magister, penelitian dan inovasi pembelajran fisika di kawasan Indonesia Timur. Amiiin

Agenda

4 - 7 Juli 2024

Asesmen Lapangan

Akreditasi Program Magister Administrasi Pendidikan, Program Pascasarjana Universitas Negeri Gorontalo Oleh Tim Asesor LAMDIK Prof. Dr. Dedy Achmad Kurniady, M.Pd (Universitas Pendidikan Indonesia) dan Dr. Ansar M.Si (Universitas Negeri Makassar) 4 s.d 7 Juli 2024

4 April 2024

Sidang Terbuka

Promosi Doktor Bidang Linguistik Terapan a.n Dewi Dama

4 April 2024

Workshop

Webinar Nasional dengan Tema Strategi Peningkatan Pendapatan Asli Daerah : Menuju Kemandirian Finansial dan Pembangunan Berkelanjutan

25 - 28 Maret 2024

Evaluasi Lapangan

Dalam Rangka Usulan Pembukaan Program Studi Ekonomi Program Doktor Pada Universitas Negeri Gorontalo